TANAH BUMBU, aktualkalsel.com — Rapat koordinasi yang membahas persiapan tahapan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak gelombang II tahun 2023 digelar, Rabu ( 21/6/2023 ).
Rapat tersebut membahas mengenai revisi Peraturan Daerah ( Perda ) serta penyelesaian sengketa pemilihan Kepala Desa yang terkait dengan praktik money politik.
Rapat dipimpin Kepala Bidang Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (PMD) Tanah Bumbu Ichsan Shirazi.
Ia menekankan pentingnya menjalankan Pilkades dengan nyaman, aman, dan tertib.
Untuk itu, ia mendorong adanya kerjasama yang erat antara Pemerintah Daerah dengan pihak Kepolisian, TNI, Kejaksaan, dan Pengadilan Tanah Bumbu.
” Kerjasama ini diharapkan dapat mengatasi potensi masalah sengketa Pilkades atau hal-hal lain ,” ungkapnya.
Diharapkan seluruh proses Pilkades serentak berjalan lancar. Sosialisasi Pilkades dijadwalkan mulai tanggal 3 hingga 6 Juli 2023. Kemudian, pada tanggal 23 September 2023 akan dilakukan hari pemungutan suara.
Di mana kelompok penyelenggara pemungutan suara akan melaporkan hasil pemungutan dan perhitungan suara kepada panitia pemilihan tingkat desa.
Rapat juga membahas tentang pentingnya sosialisasi kepada panitia pilkades tingkat desa dan pengawas pemilihan. Edwan
Discussion about this post