TANAH BUMBU, aktualkalsel.com – Kamis (27/2/2025) pagi ini, Keluarga Besar Madrasah Darul Azhar menyelenggarakan Pawai Ta’aruf sambut bulan Ramadhan 1446 H.
Pawai ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi (MI, MTs, MA), guru-guru hingga staf karyawan berjumlah lebih kurang 1.500 orang. Pawai dimulai dari halaman masjid Darul Azhar, Jl Batu Benawa, Jl Raya Transmigrasi Plajau, Jl Hidayah kemudian kembali lagi ke Masjid Darul Azhar.
Kepsek MA Darul Azhar, Ahmad Mawardi menuturkan substansi acara Pawai Ta’aruf ini sebagai wujud rasa syukur dalam menyambut datangnya bulan Ramadhan. Kegiatan pawai ini juga diharapkan dapat mengangkat nilai-nilai kultural, yakni membangun budaya dan perilaku agar terbiasa menyambut datangnya bulan Ramadhan dengan penuh gembira.

” Semangat dan punya gairah, sehingga kita bisa maksimal mengisi bulan penuh berkah ini dengan ibadah, hablum minallah dan hablum minannas,” ungkap Mawardi.
Selain semarak tampilan drum band, ribuan peserta pawai dengan menggunakan busana Islami dan membawa replika-replika khas Ramadhan. Selain itu juga ada yang berpakaian ala-ala setan, hantu dan pocong dengan harapan dapat menghibur warga yang menyaksikan.

Lembaga pendidikan yang dibina Abah Haji dr.H.M.Zairullah Azhar ini senantiasa aktif dalam kegiatan syiar-syiar Islam, salah satunya pawai ta’aruf menyambut bulan ramadhan yang dilaksanakan rutin setiap tahun. Edwan
Discussion about this post