INI salah satu fasilitas yang ada di obyek wisata santay Taman Terbuka Kamboja Banjarmasin. Selain sejumlah permainan anak dan air mancur, ada juga lho satu kolam yang terlihat ‘unik’.
‘Unik’ karena kolam yang cukup luas itu bagai kehilangan air walau pun kini Kita Banjarmasin tengah dilanda musim hujan.
Kolam yang berbentuk menyerupai oval itu permukaannya nyaris tak tampak air menggenang lantaran tertutup dengan berbagai jenis rumput liar serta gulma. Sehingga fungsinya sebagai kolam hiasan taman berubah bagai kolam penuh gulma.
Saking banyaknya rumput liar yang mendominasi di kolam itu sampai bunga teratai yang tumbuh beberapa rumpun tak mampu menampilkan pesonanya sebagai ‘ratu’ kolam.
“Ini bukti kurang perawatan dan perhatian Pemko Banjarmasin terhadap fasilitas umum padahal posisinya strategis ,” gerutu pengunjung, Minggu 19 Januari 2020.
Toh, walau penuh gulma kolam tersebut masih ada juga pengunjung yang menjadikan kolam itu sebagai spot selfie. Uumsri
Discussion about this post