BANJARMASIN, aktualkalsel.com — Walikota Banjarmasin Ibnu Sina meresmikan Puskesmas Mantuil Banjarmasin Selatan, Rabu ( 3/5/2023 ).
Puskesmas Mantuil yang baru saja diresmikan tersebut merupakan Puskesmas yang ke- 28 di Kota Banjarmasin.
“Alhamdulillah 10 bulan setelah peletakkan batu pertama, akhirnya puskesmas ini selesai dibangun dan mudah-mudahan bisa membantu masyarakat yang ingin berobat,” kata Walikota.
Karena selama ini wilayah Mantuil ini dibawah Puskesmas Pekauman.
“Puskesman Pekauman itu membawahi 5 kelurahan jadi sangat berat bebannya, jadi dengan berdirinya Puskesmas Mantuil yang melayani Mantuil dan Basirih Selatan ini paling tidak sudah mengurangi beban Pekauman.
Selain itu, menurut Ibnu Sina,
bisa lebih fokus dalam pelayanan kesehatan kepada warga Mantuil, Basirih Selatan dan sekitarnya.
Meski demikian, lanjut dia, sarana dan prasarana puskesmas ini masih harus dilengkapi agar pelayanan lebih maksimal.
” Alhamdulillah sudah tidak jauh lagi berobat, ucap salah satu warga yang berobat, sebelumnya sering berobat ke Pekauman karena jauh jadi naik tayo, kalau tidak beli obat saja di warung,”ucap Saudah, salah seorang warga menambahkan.
Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin M Ramadhan melaporkan, Puskesmas Mantuil memiliki 33 tenaga kesehatan yang bertugas melayani warga.
“Kita punya sekitar 33 orang, 5 orang ASN, ada juga yang baru kita rekrut sekitar 20 orang dari Puskesmas Pekauman serta 8 orang ASN. Kemudian ada 3 poli di sini yakni poli umum, poli gizi dan laboratorium, serta poli gigi,” ungkapnya.
Ia berharap dengan hadirnya puskesmas ini dapat memberikan manfaat bagi warga setempat. Lia/ Edwan
Discussion about this post