PAGATAN, aktualkalsel.com — Sejumlah ibu-ibu mendekati Zairullah Azhar, calon bupati Kabupaten Tanah Bumbu periode 2021 – 2024 usai bertemu dengan KH Abdul Syukur, tokoh masyarakat desa Binawara, Kecamatan Kusan Hulu, Minggu ( 27/9/2020 ).
Mereka mendekati mantan anggota DPR-RI dua periode hanya untuk foto bersama.
” Alhamdulillah, Ulun bisa bertemu pak Zairullah, selama ini hanya melihat foto beliau,” kata seorang perempuan usai menghadiri majelis ilmu Guru Abdul Syukur.
Ketika bertemu guru Syukur, Zairullah tidak sendiri tapi didampingi wakilnya Muh Rusli, Sudian Noor, ketua PAN Kabupaten Tanah Bumbu, anggota DPRD kabupaten Tanah Bumbu Hasanuddin, Hj. Darwati ( PKB ), Fawahisah Mahabatan ( PAN ), Andi Asdar Wijaya ( Golkar ). SKR/Edwan
Discussion about this post