TANAH BUMBU, aktualkalsel.com — Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) menggelar pendidikan politik bagi pemilih pemula, di Aula SMAN 1 Simpang Empat, Rabu (4/9/2024).
Kegiatan itu mengangkat tema Pemilih Melenial Cerdas, Melahirkan Pemimpin Berkualitas, diikuti sebanyak 750 peserta dari siswa-siswi SMKN 1 Simpang Empat.
Kegiatan ini dibuka Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar yang diwakili Kepala Bakesbangpol Tanah Bumbu Nahrul Fajeri sekaligus membuka acara tersebut.
Dalam sambutannya, Nahrul Fajeri mengatakan pendidikan politik bagi pemilih pemula ini dapat menentukan kualitas Pemilu.
Diharapkan melalui pendidikan politik ini dapat membentuk pemilih melenial yang cerdas sehingga dapat memilih pemimpin yang berkualitas.
Selaku narasumber dari KPU dan Bawaslu Kabupaten Tanah Bumbu.
Dari masing-masing pemateri menjelaskan pentingnya partisipasi masyarakat dalam Pilkada dan peran Bawaslu dalam mengawasi Pilkada.
Dalam kesempatan itu juga dilakukan sesi tanya jawab oleh peserta sosialisasi yang berhadir. yudis/Edwan
Discussion about this post